MAKANAN KHAS MALAYSIA YANG WAJIB DICOBA KALA LIBURAN
Seberapa sering kamu liburan ke Malaysia? Sudah mengujungi destinasi wisata yang mana saja? Pernah menikmati makanan khas Malaysia?
Faktanya, seperti halnya destinasi wisata yang ada di Malaysia,
makanan khas yang dimiliki negara tetangga Indonesia itu juga melimpah. Ada
banyak pilihan yang bisa dicoba dan tak boleh dilewatkan. Jika ingin tahu apa
saja makanan khas Malaysia yang bisa kamu coba, lihat daftarnya di bawah ini.
1. Ayam percik penuh rempah
Ayam percik adalah makanan khas Malaysia yang terkenal karena
banyak rempah yang digunakan sebagai bumbu. Ayam sebagai bahan utama direndam
dalam bumbu rempah sebelum kemudian dipanggang sembari dipercikkan bumbu hingga
matang. Rasanya? Kamu harus coba sendiri!
2. Semur ala Malaysia, ayam
pongteh
Mirip dengan semur di Indonesia, ayam pongteh merupakan makanan
dengan kuah kental berwarna cokelat, wangi dan penuh cita rasa. Paling pas
menikmati masakan ini adalah dengan nasi putih hangat dan suasana yang dingin.
3. Nasi kucing Malaysia,
nasi daun pisang
Di Malaysia tidak (atau lebih tepatnya “belum”) ada angkringan,
tapi mereka sudah memiliki makanan khas yang mirip dengan sajian yang ada di
angkringan, yaitu nasi daun pisang. Dalam satu bungkus nasi berukuran mini,
kamu akan mendapati suwiran ayam atau daging ikan, sayur oseng dan sambal,
mirip sekali dengan nasi kucing yang ada di angkringan. Dijamin satu bungkus
tidak akan membuat kamu puas!
4. Nasi Lemak yang gurih
Nasi lemak terkenal sebagai makanan khas Malaysia. Nasinya
terasa gurih karena dimasak bersama santan, sementara lauk pendampingnya
beraneka ragam, mulai dari telur rebus, teri goreng, timun, kerupuk, ayam,
kacang tanah dan sambal. Biasanya, menikmati nasi lemak paling pas adalah saat
sarapan.
5. Membiru bersama nasi
kerabu
Satu lagi makanan khas Malaysia yang jadi buruan wisatawan
asing, nasi kerabu. Tampilannya unik karena nasi yang disajikan tidak berwarna
putih, melainkan biru. Sementara untuk lauk pauk pendamping, kamu akan
mendapatkan ikan atau ayam goreng, telur rebus atau telur asin, kerupuk, kacang
tanah, sayur lalap dan sambal sebagai pelengkap. Jangan sampai melewatkan
makanan ini jika berkunjung ke Malaysia.
6. Kuliner perpaduan dua
budaya ala asam laksa Penang
Asam laksa Penang merupakan makanan khas Malaysia, hasil
perpaduan masakan Melayu dan Tionghoa. Terkenal karena memiliki cita rasa pedas
yang segar, satu porsi laksa menyajikan kuah kental asam pedas yang menyelimuti
bihun atau laksa dengan topping ikan makarel, selada, nanas, timun dan sambal
cabai untuk pelengkap. Huh hah!
7. Mie ayam ala Kuching,
Kolo Mee
Bila berkunjung ke Kuching, Sarawak, jangan sampai melewatkan
mie ayam khas Malaysia, Kolo Mee. Awalnya sajian ini dihidangkan dengan
menggunakan daging babi. Namun seiring berjalannya waktu, daging babi
ditinggalkan dan diganti daging sapi atau ayam hingga saat ini. Tidak sulit
mendapatkan Kolo Mee karena banyak penjual yang menjajakannya dis ejumlah
tempat umum.
8. Sushi ala Malaysia, Umai
Jika Jepang memiliki sushi, Malaysia menawarkan umai. Daging
ikan mentah yang segar, seperti ikan terubuk, parang, bawal putih, bawal hitam
atau udang, disajikan setelah sebelumnya dihilangkan bau amisnya dengan
merendam di jus limau kasturi. Setelahnya ikan dibaluri bumbu dari kombinasi
bawang merah, bawang putih, cabai, garam dan penyedap. Umai paling pas
dinikmati bersama sambal sebagai cocolan.
9. Masakan kari yang
nikmat, nasi kandar
Dari Pulau Pinang, nasi kandar ikut diperkenalkan sebagai
makanan khas Malaysia. Yang menjadikannya berbeda adalah tambahan bumbu kari
khas India atau Tamil yang disiramkan di atas nasi dengan daging ayam, udang
dan emping sebagai toppingnya. Jangan sampai melewatkan makanan ini saat
berkunjung ke Malaysia, ya!
10. Palak paneer khas India
Dengan masyarakat yang heterogen, termasuk pendatang dari India,
makanan khas Malaysia pun juga memiliki sentuhan khas India. Palak paneer
adalah salah satunya. Sajian kuah sop berwarna hijau dari bayam segar, dengan
rasa kari yang kuat dan tambahan keju susu kambing ini paling pas dinikmati
bersama roti khas India, seperti chapatis atau bhaturas. Rasanya cukup
mengesankan, lho!
11. Kwetiau Malaysia, char
kway teow
Jika di Indonesia terkenal dengan sebutan kwetiau, maka di
Malaysia menyebutnya char kway teow. Kuliner yang satu ini menyajikan mie tiau
yang digoreng bersama telur, udang, daun kucai, sosis, bakso ikan dan tauge,
plus bumbu seperti bawang putih, kecap manis, kecap ikan dan sambal sebagai
penambah rasa. Yang membedakan char kway teow dengan kwetiau dari Indonesia
adalah tambahan daging kepiting dalam sajiannya.
Komentar
Posting Komentar